Kamis, 01 Desember 2016

Cara Merawat Laptop Supaya Tahan Lama

cara merawat komputer supaya tahan lama techno terkini



Techno Terkini – Zaman sekarang ini laptop merupakan alat yang digunakan  untuk mendukung rutinitas manusia, seperti mengerjakan tugas kantor, belanja online dan sekedar hiburan. Tak sedikit orang yang merasa kecewa jika laptop mereka sering mengalami kerusakan, yang menyebabkan rutinitasnya terganggu.

Sebagian pengguna laptop banyak yang  tidak menyadari  kalau perilaku dalam menggunakan laptopnya mempengaruhi seberapa lama laptopnya dapat bertahan dari kerusakan. Untuk itu Techno Terkini akan memberikan beberapa cara untuk membuat laptop supaya tahan lama terhadap kerusakan yang dilansir dari Okezone Techno Senin (29/11/2016) oleh Techno Terkini

1.    Jangan Memaksakan Laptop Bermain Game Berat    
Dengan fungsi laptop yang semakin canggih, tak sedikit orang yang memanfaatkan laptop untuk kegiatan hiburan salah satunya dengan bermain game. Tak sedikit pengguna laptop sering memaksakan laptonya untuk menjalankan game yang tergolong berat  yang di sukai. Perilaku ini lah yang harus dihindari, sebab laptop yang dipakai untuk game-game berat membuat komponen dalam laptop bisa mengalami panas yang berlebih yang mengakibatkan baterai laptop menjadi cepat bocor.

2.    Jangan Menaruh Benda di Atas Laptop
Kebiasaan menaruh benda di atas laptop merupakan hal yang sering dilakukan oleh pengguna laptop, tapi jangan sampai benda yang agak berat diletakkan diatas laptop, sebab beban berat benda tersebut  dapat membuat layar monitor pada laptop bisa rusak dikarenakan cover laptop tak mampu menahan beban berat yang diletakkan diatasnya.

3.    Jauhkan Laptop dari Minuman
Ada kemungkinan pada saat minum, minumannya diletakan di dekat laptop,  maka senggolan yang tak disengaja mungkin dapat terjadi, yang membuat air dalam wadah minuman bisa mengenai laptop. Hal tersebut sangat berbahaya sekali, sebab dapat membuat laptop dapat mati atau rusak terkena air.

4.    Jangan Letakan Laptop di Atas Kasur
Jangan pernah meletakan laptop  dalam keadaan menyala di atas kasur atau tempat yang mudah berdebu. Sebab, laptop umumnya dilengkapi kipas pendingin yang posisinya berada di bawah. Bila kipas pendingin tidak bisa mendinginkan laptop karena dipakai di bidang yang tidak datar, maka laptop bisa mengalami overheat atau cepat panas.

5.    Hindari Guncangan atau Pemindahan Laptop

Usahan tidak memindahkan laptop saat laptop sedang keadaan hidup. Sebab, laptop yang masih hidup berarti hardisk masih bekerja dan apabila digerakan dapat menyebabkan head pada hardisk menggores bagian silinder.
Previous
Next Post »
Thanks for your comment