Kamis, 08 Desember 2016

Menengok Fitur Baru Aplikasi Chrome 55 untuk OS Android


fitur terbaru chrome 55 techno terkini


Bintang Tekno – Kabar gembira untuk pencinta browser Chrome untuk Android OS, pasalnya browser tersebut akan segera digulirkan ke play store untuk versi terbarunya yaitu Chrome 55 (55.0.2883.84).  Browser tersebut hadir dengan membawa beberapa fitur baru yang belum ada di versi-versi terdahulunya.

Dilansir dari IBTimes.com Kamis ( 08/12/2016 ) oleh Bintang Tekno, Chrome 55 resmi diumumkan pada hari selasa kemarin di blog resmi Chrome. Dengan update terbarunya pihak pengembang Chrome mengklaim bahwa Chrome 55 terdapat fitur-fitur baru dan dilengkapi dengan beberapa perbaikan untuk masalah performa, memori dan stabilitas.

Untuk fitur terbarunya, Chrome 55 sekarang memiliki kemampuan untuk mudah mendownload musik, video dan halaman web penuh, sehingga pengguna dapat membuka kembali file tersebut yang telah di download walaupun dalam kondisi offline. Untuk fitur terbarunya lagi pengguna memungkinkan untuk melihat dan berbagi file yang telah mereka download di Chrome.

Di Chrome 55, pengguna dapat menemukan tombol download yang diwakili oleh ikon panah ke bawah di menu luapan dari aplikasi. Pengguna bisa menggunakan tombol tersebut untuk mendownload di situs-situs yang didukung oleh fitur tersebut, kecuali untuk  video di YouTube.

Selain itu, Chrome 55 juga memiliki sistem untuk pendeteksi tulisan yang ejaannya terdapat kesalahan. Dengan fitur tersebut ejaan yang diagab salah akan otomatis disoroti, sehingga pengguna akan sadar untuk kesalahan ejaannya.  Hal tersebut sangat berguna untuk pengguna yang ingin mengirimkan pesan yang harus bebas dari kesalahan ejaan.
Next
This is the current newest page
Previous
Next Post »
Thanks for your comment